Cara Edit Foto Jadul Menjadi Gerak Dengan MyHeritage
Akhir-akhir ini banyak orang yang share foto lama menjadi foto bergerak seolah-olah objek dari foto tersebut hidup di sosial media, salah satunya Tiktok.. Tentu saja kebanyakan foto yang dibagikan tersebut merupakan foto dari orang yang sudah meninggal, sehingga untuk mengobati rasa kangen diedit lah foto tersebut menjadi foto bergerak.
Baca Juga :
Cara Edit Foto Awan Bergerak di HP (Mudah)
Meski kita semua sudah tahu untuk membuat foto bergerak tersebut menggunakan salah satu aplikasi bernama MyHeritage, namun saat mencobanya ternyata banyak yang gagal, termasuk saya (pada awalnya).
Gagal yang saya maksudkan adalah tidak berhasilnya pada proses pendaftaran akun MyHeritage saat awal-awal penginstalan aplikasi.
Tidak sedikit orang yang marah-marah di kolom ulasan Google Playstore di aplikasi MyHeritage ini.
Dan memang sayapun sedikit kecewa pada awalnya karena tidak bisa melakukan pendaftaran.
Namun, saat saya mencoba browsing di internet menggunakan laptop tercinta, 'Ah, ternyata seperti ini'.
Seperti apakah yang saya maksudkan?
Jadi, saat saya pertama mencoba mengakses situs resmi dari MyHeritage di www.myheritage.com, saya dikejutkan dengan diblokirnya IP saya yang mengakibatkan saya tidak dapat mengakses situs tersebut.
Kurang lebih seperti ini pesannya.
Saya tidak tahu apa yang menjadi sebab IP saya diblokir dengan alasan keamanan.
Tapi, ah ngapain juga dipikirin kan masih ada cara lain biar bisa ngakses dalam hati saya gitu.
Dan bener aja, waktu saya pakai VPN ternyata saya bisa akses situs tersebut tanpa ada embel-embel peringatan seperti sebelumnya.
Tanpa pikir lama yaudah lah saya coba daftar akun aja.
Selanjutnya saya pun mencoba untuk mengedit foto menjadi foto bergerak. Untuk caranya, bisa kamu simak di bawah ini yakkk :D
Cara Membuat Foto Lama Menjadi Gerak Dengan MyHeritage
Setelah kamu berhasil lolos dari seleksi masuk ke website MyHeritage, selanjutnya kamu bisa melakukan pendaftaran akun seperti yang sudah saya lakukan. Lalu kemudian kamu bisa edit foto lama kamu menjadi foto dengan objek di dalam foto tersebut seolah-olah hidup / gerak-gerak.
- Pastikan kamu sudah daftar akun terlebih dahulu.
- Kemudian klik menu Family Tree, dan pilih Animated Photos.
- Setelah itu kamu bisa upload foto yang ingin kamu edit menjadi foto bergerak. Namun foto yang diupload haruslah dengan kondisi baik, jelas, dan tidak rusak. Karena kalau rusak biasanya akan ada tulisan foto tidak dapat diedit (dalam bahasa Inggris pastinya:v).
- Sebagai contoh, saya ingin mengedit foto Presiden pertama kita, Bung Karno. Tunggu prosesnya berlangsung.
- Selesai deh.
Penutup
Demikianlah langkah untuk mengedit foto lama menjadi foto yang objek di dalamnya menjadi bergerak seolah-olah hidup hehe. Tentu saja teknologi ini menggunakan AI / Artificial Intelligence alias kecerdasan buatan di mana teknologi ini mampu membuat sesuatu yang menakjubkan.
Dan ya, namanya teknologi pasti berevolusi dari waktu ke waktu. Mulai dari revolusi industri 1.0 sampai sekarang revolusi industri 4.0 di mana banyak robot-robot dengan AI nya menggantikan tugas manusia.
Yaps mungkin segitu dulu untuk postingan di malam hari yang cerah ini. Semoga bermanfaat :D
Posting Komentar untuk "Cara Edit Foto Jadul Menjadi Gerak Dengan MyHeritage"
Posting Komentar