Cara Slowmotion Video Tiktok Orang Lain Tanpa Aplikasi Praktis
Akhir-akhir ini aplikasi Tiktok sangat viral. Kita dapat dengan mudah menemukan potongan video tiktok di platform manapun seperti Instagram, Facebook, ataupun Youtube. Tiktok dengan fitur utama pembuatan video berdurasi pendek cukup banyak diminati, terutama dari kalangan anak muda.
Saya sendiri sudah menginstal aplikasi tiktok di smartphone saya lumayan lama. Alasannya, di tiktok cukup banyak video berdurasi pendek yang bermanfaat. Ketimbang menonton di youtube, di tiktok kita dapat menonton video yang to the point alias langsung ke inti yang ingin disampaikan tanpa ada embel-embel basa-basi.
Selain video bermanfaat, video yang muncul di FYP (For You Page / Halaman Utama Tiktok) bukan hanya berasal dari negara lokal, melainkan banyak video tiktok yang dibuat oleh orang luar negeri.
Tentunya hal tersebut cukup menarik, pasalnya kita cukup scroll-scroll layar dan mendapatkan tontonan video secara random berdasarkan minat kita. Karena memang video yang muncul di FYP kita biasanya selalu berkaitan dengan video yang sering kita tonton sebelumnya. Dan Algoritma setiap media sosial saya rasa memang berdasarkan minat si pengguna.
Baca Juga : Cara Download Video dari Tiktok tanpa Watermark (Nama Pembuat Video)
Hanya saja jika keterusan atau berlebihan pasti akan membuat candu. Dan sesuatu yang berlebihan itu tidaklah baik hehehe.
Nah di Tiktok saya sering menemukan video dengan komentar "coba slowmotion video nya x2" atau "coba perlambat videonya x3".
Saya sendiri lalu mempertanyakan, hah memangnya bisa ya memperlambat video di tiktok? Bingung sendiri jadinya wkwkwk. Malahan saya sempat mikir untuk melihat efek slowmo dari video tiktok kita cukup download salah satu video yang ingin dislowmo, lalu pindahkan ke aplikasi editing seperti Sony Vegas atau Adobe Premiere Pro.
Namun ternyata saya salah besar. Untuk memperlambat video di tiktok sebetulnya tidak seribet itu dan tidak diperlukan aplikasi tambahan apapun. Karena di aplikasi Tiktoknya sendiri sudah disediakan fitur untuk memperlambat gerakan sebuah video.
Nah, lalu bagaimana sih cara slowmotion atau memperlambat sebuah video yang ada di tiktok? Berikut adalah langkah-langkah yang bisa kamu tiru dan bahkan kamu sendiri akan bilang "oh ternyata gitu doang wkwk".
Cara Slowmotion / Memperlambat Video Tiktok Tanpa Aplikasi
- Pertama pastikan aplikasi tiktok sudah terinstal di smartphone kamu. Lalu cari video yang akan dislowmo.
- Setelah videonya ketemu coba klik icon panah ke kanan / icon share.
- Klik Duet dan tunggu pemrosesan videonya.
- Terakhir pilih kecepatan video yang diinginkan. Semakin tinggi angkanya maka videonya akan semakin lambat, juga sebaliknya. Untuk melihat hasilnya, tinggal klik lingkaran merah.
- Selesai deh
Penutup
Udah gitu doang sebenernya gak ada yang mesti dibingungkan. Saya sendiri baru nyadar kalau ternyata ada fitur untuk memperlambat video di tiktok tanpa harus susah-susah edit manual pake aplikasi editing hahaha.
Oke guys semoga artikel singkat ini bisa bermanfaat terutama bagi kaum rebahan yang sehari-harinya scroll tiktok teroosss wkwkwkwk. Canda guyss 😅
Posting Komentar untuk "Cara Slowmotion Video Tiktok Orang Lain Tanpa Aplikasi Praktis"
Posting Komentar